EHm sebagai seorang pekerja, kita terkadang dituntut untuk multi tasking. Menerima bermacam macam tugas apalagi bila jabatan kita masih rendah, pekerjaan akan bertubi tubi datang ke kita karena atasan kita dari berbagai bagian akan datang ke kita. Tapi apakah kita bisa menolak, saya yakin akan sangat berat untuk berkata tidak.
Disini saya akan sedikit membagi tips kita untuk membagi waktu kita yang terbatas dalam memilah tugas mana yang harus kita selesaikan terlebih dahulu :
Urutan Penanganan Pekerjaan
[Definisi]
■ Urusan Penting dan urgent (A)
Suatu urusan Penting dan butuh segera, Inti untuk buat prioritas dalam mangatur waktu. Harus berfokus menangani agar hasil maksimal dalam waktu yang sudah di tentukan. Hanya saja bila terlalu banyak ' Urusan Penting dan urgent ' akan kelebihan beban kerja hingga malah urusan penting tertinggal. Menjadi banyak urusan di Zona ‘A’ biasanya ‘harus kerjain nih’ tapi tunda terus hingga tumpuk banyak. Maka sebaiknya merencanakan sebelumnya agar urusan di Zona A menjadikan urusan di Zona B.
■ Urusan Penting tapi tidak buru-buru (B)
Baca Buku, Olah raga, Membina hubungan baik antara orang dll. Walau tidak urus sekarang tidak jadi masalah, namun secara jangka waktu panjang inilah membantu saya supaya mencapai harapan saya. Sesuatu hal merencanakan dan jalani seperti halnya persiapan belajar sebelum ujian. Suatu kesempatan akan datang pada orang yang sudah siap. Tidak urgent didepan mata namun selalu diingat dan terus menerus diurus.
■ Urgent tapi tidak penting (C)
Sebenarnya dikira penting hanya membuat tergesah2 aja, inilah yang membuat kita keliru. Setiap hari sepanjang hari sibuk tapi setelah berlalu tidak ada hasil, bila seperti ini perlu tinjau kembali bahwa jangan2 kita hanya kerjakan seperti di Zona C ini. Yang urusan di Zona C ini kelihatan nya sudah kerja banyak tapi sebenarnya sering tidak ada kaitan dengan Visi atau target yang kita harapkan. Hilangkan atau dikurangi yang tidak pengting misal serahkan ke yang lain.
■ Tidak penting dan tidak urgent (D)
Periksa terus di Face book, nonton TV, Game, keseringan periksa E mail dll, seperti ini termasuk Zona Pemborosan. Urusan tidak penting dan tidak urgent yang di Zona ini usahakan di hilangkan.
Dengan begitu sama saja meperoleh waktu.
Menggunakan Matrix Manajemen Waktu untuk atur urutan prioritas kelihatan mudah, namun sesungguhnya tidak mudah seperti kelihatan. Selalu mengingat target dan harapan yang diinginkan, lalu maju terus hanya inilah cara satu satunya.
Menjalani atau tidak adalah pilihan pada diri sendiri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar